Sunday 4 December 2016

6 Hobi Yang Kamu Bisa Jadikan Usaha

Pasti dari kalian mempunyai hobi kan ? gimana jadi nya kalo hobi kalian bisa menghasilkan uang atau menjadi usaha ..

ini dia beberapa hobi yang kalian bisa menghasilkan uang dan menjadi usaha ...



1. Desain Grafis

   Seorang desain grafis tentu memiliki jiwa seni yang selalu ingin terus berkreasi. Di pedesaan, ada lho walau belum mahir sekali dalam dunia desain grafis, namun ia berani membuka usaha seperti cetak undangan, pamflet, poster, baliho dan lainya. Apalagi yang sudah mahir, saya kira tidak perlu ragu lagi untuk terjun ke bisnis tersebut. Tools yang biasa dipakai untuk desain grafis misalnya Adobe Photoshop, Adobe Illustrator, Adobe Indesign, Coreldraw, GIMP, Inkscape, dan masih banyak yang lainya. Gambar diatas adalah salah satu hasil karya teman saya Obert Danuart yang hobi banget dengan desain-desain bagus untuk kaos. Hal lain yang berhubungan dengan hobi desain misalnya mendesain website.  Silahkan bagi teman-teman yang mahir dan hobi mendesain website, bisa membuka jasa pembuatan website.
   
2. Programming
Nah bagi yang hobi koding dengan berbagai macam bahasa pemograman komputer, saya kira banyak peluang bisnis di bidang IT. Kita tahu saat ini IT sedang berkembang pesat memasuki ke segala bidang. Salah satu bahasa pemograman yang sedang booming untuk smartphone adalah si robot ijo Android. Dengan membuat sebuah apps yang diselipkan kode iklan admob dan ketika apps tersebut banyak terinstall, maka peluang mendapatkan dollar pun akan mudah didapatkan. Tidak hanya itu, tidak sedikit programmer yang sukses karena hobinya utak-atik bahasa pemograman terentu namun pada akhirnya  banyak pesanan dari perusahaan atau individu untuk membuatkan sofware baik berbasis desktop edition atau web based. Disisi lain banyak pula programmer yang bisa menciptakan produknya secara mandiri dan banyak pula yang memanfaatkannya.

3. Kerajinan Tangan (Handycraft)
Bagi orang kreatif yang senang dengan produk kerajinan tangan buatannya sendiri, maka ini adalah sebuah peluang besar. Bagi kaum wanita ada yang suka merajut, membuat monceng dari kain flanel, membuat boneka dari kain bekas, dll. Sedangkan untuk kaum lelaki misalnya membuat miniatur pesawat, mobil atau motor. Kemudian membuat lampu unik dengan botol bekas, pigura dari kayu bekas, dll. Salah satu contoh orang yang sukses dengan membuat replika dari koran bekas pernah saya tulis diblog ini. Silahkan baca disini: Wirausahawan Cerdas, Membuat Replika Dengan Koran Bekas.

4. Kuliner dan Memasak
Bagi yang hobi dengan kuliner dan memasak, mungkin akan lebih cocok buka usaha katering atau rumah makan. Kisah suksesnya Dapur Coklat adalah sebuah bukti bisnis yang dimulai karena pemiliknya hobi memasak.

5. Fotografi
Hobi fotografi saat ini bisa dibilang pesat. Walau tidak harus memanfaatkan kamera DSLR yang berharga mahal, kini orang-orang bisa memanfaatkan smartphone dengan camera yang beresolusi tinggi. Memang hasilnya tidak sebagus kamera DSLR yang memang benar-benar untuk kegiatan fotografi. Namun demikian, cukup lumayan untuk sekedar mengabadikan objek foto-foto yang bagus dan menarik. Biasanya bisnis jasa fotografi seperti pra-wedding, acara keluarga, kegiatan perusahaan, organisasi kemanusiaan, pembuatan buku kenangan, dll. Ada juga yang menjual hasil objek foto melalui website khusus foto yang disediakan secara gratis.

6. Melukis atau Menggambar
Tidak diragukan lagi, ada banyak segment bisnis bagi teman-teman yang suka melukis dan menggambar. Teman saya ada yang memiliki skill dalam melukis. Hasil karyanya juga sering diikutkan dalam pameran-pameran seni rupa yang ada di Indonesia. Tidak ketinggalan pula bagi teman-teman yang suka menggambar desain-desain untuk kaos, maket rumah, taman, dan lain sebagainya.

No comments:
Write komentar